Bimbingan Teknis Tahapan Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah bagi Aparatur Sipil Negara Kota Banjarmasin

Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Banjarmasin dan LPEM FEB UI menjalin kerja sama dalam rangka Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin melalui pelaksanaan Bimbingan Teknis Tahapan Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah. Pelaksanaan bimbingan teknis secara umum bertujuan untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan, dan keterampilan peserta dalam menyusun dokumen perencanaan pembangunan.

Pelatihan dilakukan di Diklat LPEM FEB UI, Kampus UI Salemba pada Kamis, 27 Februari 2020 hingga Jumat, 28 Februari 2020. Pembukaan pelatihan dimulai dengan laporan pelaksanaan Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pengembangan Daerah Bappeda Kota Banjarmasin, diikuti dengan sambutan Kepala LPEM FEB UI, Riatu Mariatul Qibthiyyah, Ph.D, dan sambutan Walikota Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, S.Pi, M.Si, serta laporan pelaksanaan dari Koordinator Pelatihan, Desi Setiadestriati, S.Si.

Walikota Kota Banjarmasin menekankan untuk para pemimpin SKPD dalam memahami dan peduli kegiatan perencanaan demi penyelenggaraan kegiatan daerah yang lebih baik. Disamping itu, beliau juga berharap peserta dapat berdiskusi langsung dengan narasumber dan mendapat umpan balik atas beberapa program yang dilaksanakan SKPD terkait.

Rangkaian acara meliputi penandatanganan Perjanjian Kerja Sama oleh Kepala Bappedalitbang Kota Banjarmasin dengan Kepala LPEM FEB UI perihal pelaksanaan Bimbingan Teknis Tahapan Penyusunan Perencanaan Pembangunan Daerah untuk Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kota Banjarmasin.

Materi pelatihan mencakup teori dan konsep seputar Perencanaan Pembangunan Nasional. Pelatihan dimulai dengan Kuliah Umum Perencanaan Pembangunan Nasional oleh Prof Dr. Dorodjatun Kuntjoro-Jakti, selaku Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia. Pembahasan yang berlangsung secara garis besar mengenai perkembangan Indonesia serta regional dari tahun ke tahun, secara khusus daerah Kalimantan Selatan. Peserta pelatihan berasal dari berbagai instansi dan perangkat daerah Pemerintah Kota Banjarmasin meliputi Kepala Dinas, Kepala Bidang, Sekretaris dan Camat.

https://csama.uern.br/wp-content/sgacor/ https://www.indonesiafocus.net/wp-content/uploads/ https://www.j-mfc.com/uploadimages/ https://saigroupglobal.com/sdana/ https://didr.sabah.gov.my/-/sgacor/ https://lifestars.com.br/blog/wp-content/uploads/2024/